Cari

this my BLOG

Kamis, 08 Desember 2011

14 Tahun Tak Potong Rambut, WAAWW . . ???!!??!!??


Ketika keramas, mengeringkan rambut, dan menyisirnya, ia memerlukan bantuan dua orang. Ni Linmei, wanita asal Taiyuan, Shanxi, Cina ini kini memiliki rambut sepanjang 243.84 centimeter.
Ia mengaku, selama 14 tahun, ia tak pernah lagi memotong rambutnya. Ia menghabiskan waktu minimal satu jam untuk merawat rambutnya setiap hari.

Saat tim Daily Mail mengukur berapa panjang rambutnya, ia harus berdiri di atas kursi sebelum akhirnya ujung rambutnya menjuntai ke lantai.
Namun, ia mengaku beberapa bukan ini mengalami beberapa masalah. Misalnya, ujung rambutnya tiba-tiba pecah. Namun, ia mengaku sejauh ini tak menemukan kendala berarti.

Setiap kali keramas, Ni Linmei menghabiskan lebih banyak sampo. Tak heran, sebab ia harus membersihkan rambut dengan panjang 2,4 meter. Wanita 55 tahun asal Taiyuan, Provinsi Shanxi, China ini mengakui tidak pernah memotong rambutnya selama 14 tahun.

Untuk menyisir rambutnya, dia harus duduk di sofa atau dibantu anggota keluarganya. Setiap hari, ibu dua anak menyisihkan waktu untuk menyisir dan merawat rambutnya. Sementara itu, untuk mengukur panjang mahkota kepalanya, dia harus berdiri di atas kursi, sedangkan beberapa orang mengukur rambutnya.

Meski tak lagi berusia muda, mahkota kepala Linmei terlihat sehat dan hitam legam. Dimuat dari Daily Mail, ia mengaku tak punya rahasia khusus untuk menjaga kesehatan dan keindahan rambutnya.

Rapunzel asal China lainnya adalah Jiang Aixiu, wanita asal Fushun, Provinsi Henan. Selama 21 tahun, Aixiu mengaku tak pernah memotong rambutnya. Terakhir kali dia memotong rambut pada 1990.
Keinginan untuk tidak memangkas rambutnya timbul ketika pemilik salon menyarankannya tak memotong rambut agar kualitas kesehatan rambutnya baik.

"Aku ingin memotong rambut, tetapi penata rambut menyarankan agar saya tak memangkasnya agar kualitas rambut saya baik," katanya seperti dikutip dari laman Orange.

Dia pun mengaku tak memiliki resep atau sampo khusus untuk menjaga kesehatan rambutnya. Banyak yang ingin rambut Jiang dipotong, bahkan ada yang rela membayarnya ¥10 ribu atau sekitar Rp13,2 juta. Tapi, ia menolak.
Namun, rambut yang terlalu panjang dapat menguras nutrisi dari tubuhnya, dokter pun menyarankan Jiang  untuk memangkas rambutnya. "Lebih baik saya melepasnya, karena terlalu banyak di kepala saya," tuturnya. (art)


Sumber: http://kosmo.vivanews.com , http://id.berita.yahoo.com , http://www.republika.co.id

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...