Cari

this my BLOG

Sabtu, 25 Februari 2012

Sony Akan Memilih AMD untuk Playstation 4?

Persaingan antara dua produsen besar konsol terbesar di industri game: Microsoft dan Sony tampaknya akan memasuki babak baru yang lebih hangat. Perbedaan fokus pengembangan yang terjadi di masa XBOX 360 dan Playstation 3 berujung pada kemampuan berbeda yang terlihat cukup jelas saat ini. Seperti yang sudah kita tahu, Playstation 3 mengandalkan Nvidia sementara XBOX 360 berpegang pada kemampuan AMD. Namun segalanya akan tampak berbeda di masa depan. Rumor yang beredar menyebutkan bahwa Sony akhirnya lebih memilih AMD untuk konsol generasi mereka selanjutnya – Playstation 4.


Rumor ini beredar kencang setelah salah satu mantan pegawai AMD membocorkan informasi ini kepada Forbes. AMD kabarnya akan mendesain GPU khusus untuk memastikan performa Playstation 4 yang lebih maksimal. Dugaan ini juga semakin diperkuat oleh pernyataan Thomas Seifert, Kepala Finance AMD yang  menyatakan bahwa dunia gaming akan menjadi salah satu sumber pendapatan terbesar bagi AMD di tahun 2012 ini. Apakah ini berarti bahwa Sony sudah mulai mengembangkan PS 4 di tahun ini? Sony dan AMD sendiri belum memberikan keterangan resmi apapun perihal rumor ini.


 
Microsoft sendiri kabarnya juga akan mengusung AMD sebagai kekuatan konsol generasi mereka selanjutnya –XBOX 720. Dengan sumber kekuatan dari produsen yang sama, apakah kita akan melihat peta persaingan yang tidak jauh berbeda untuk konsol di masa depan? Ataukah salah satu produsen akan mampu menghadirkan optimalisasi teknologi yang lebih baik dari yang lainnya? Walaupun masih hidup dalam lingkungan rumor, namun informasi seperti ini tentu akan semakin memanaskan rasa penasaran gamer. Satu yang pasti, ini akan menjadi saat-saat yang manis bagi AMD.


 Source: Forbes

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...